Khotbah Kristen Hari ini - Tuhan Melindungi Orang Yang Hidup Berkenan Kepada-Nya
Tuhan Melindungi Orang Yang Hidup Berkenan Kepada-Nya
Nats: Mazmur 37:23-24
TUHAN menetapkan langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan kepada-Nya; apabila ia jatuh, tidaklah sampai tergeletak, sebab TUHAN menopang tangannya.
Perlindungan apa yang kita terima dari Tuhan ketika hidup kita berkenan kepada-Nya?
1.
Tuhan
menetapakan langkah-langkanya (ay. 23)
"Sebelum Aku membentuk engkau dalam rahim
ibumu, Aku telah mengenal engkau, dan sebelum engkau keluar dari kandungan, Aku
telah menguduskan engkau, Aku telah menetapkan engkau menjadi nabi bagi
bangsa-bangsa." (Yer. 1:5 ITB)
Arti kata “menetapkan”
Terjemahan Lama “Ditetapkan”, dalam KBBI. Menjadikan tetap, mempertahankan
supaya tetap. BIMK. Membimbing.
Jadi, menetapakan disini adalah suatu janji Tuhan dalam
membimbing dan melindungi jalan orang yang berkenan kepada-Nya, dalam setiap
jalan yang harus ditempuhnya ia selalu menyertai dan ia meneguhkan hidup orang
yang berkenan kepada-Nya, supaya setiap orang yang berkenan kepadaNya tidak
salah jalan seperti orang fasik.
Kita harus selalu siap berlaku murah hati dan penuh derma,
sebab dengan berbuat demikian kita menunjukkan kebaikan Allah kepada orang
benar yang memberikan kepadanya kuasa untuk bersikap baik hati dan berbuat baik
(dan sebagian orang memahami ini demikian: bahwa berkat Allah akan meninggikan
umatNya yang kecil setinggi-tingginya hingga mereka berkelipahan dan memiliki
kelebihan untuka menolong orang lain) serta Tuhan akan membimbing orang yang
percaya.
2.
Tuhan
menopang tangannya (ay. 24)
Arti kata “menopang” dalam NKJV. Upholds “ menegakkan,
mempertegak, membenarkan, menguatkan. Dalam Terjemahan Lama “Memegang. Menyangga, menahan dari
bawah, membantu”.
Jadi kita sebagai orang yang percaya kepada Tuhan dan tunduk
dalam perintah-Nya serta pimpinan Roh Kudus, sebagai janji-Nya kepada kita ia
tidak membiarkan orang yang berkenan kepada-Nya jatuh dari tangan orang yang
tidak menyukai Firman Allah, tetapi Dia selalu membenarkan dan menopang kita ke
jalan yang. Jika kita banyak mengalami permasalahan dan cobaan di dalam hidup
ini yakin dan percaya Ia tidak akan membiarkan kita dalam mengahadapi persoalan
dan permasalahan tersebut yang melebihi kekuatan kita, namun dalam hal itu Ia
selalu memberikan kekuatan kepada kita (1 Kor. 10:13) dan memegang tangan kita
untuk berjalan ke jalan yang benar dan yang sesuai kehendak-Nya.
“TUHAN itu penopang bagi semua
orang yang jatuh dan penegak bagi semua orang yang tertunduk.” (Mazmur. 145:14 ITB)
Sekarang kita sebagai oarng percaya, ayo kita tetap
sungguh-sungguh dihadapan Tuhan dalam melakukan kehendakNya, jangan kita lari
dari perintah yang sudah Ia Firmankan seperti orang fasik yang tidak mau hidup
dalam pimpinan Allah mereka lari dan melalukan segala sesuatu yang kehendaki,
namun kita sebagai anak-anak Tuhan yang percaya kepada Yesus, kita harus selalu
mengandalkan pimpinan Roh Kudus apa yang Dia kehendaki dalam hidup kita, jika
kita sepenuhnya mengadalkan-Nya maka Ia akan selalu menompang, membenarkan,
membantu dan memberikan kekuatan kepada kita apa yang telah Dia janjikan.
Tuhan Memberkati.
Posting Komentar untuk "Khotbah Kristen Hari ini - Tuhan Melindungi Orang Yang Hidup Berkenan Kepada-Nya"
Berkomentar yg membangun dan memberkati.